Rabu, 01/04/2015 14:06 WIB
Halaman 1 dari 2
Jakarta - CSIS melakukan sensus terhadap para ketua DPC/DPD PDI Perjuangan terkait kongres partai awal April ini. Hasilnya, Megawati Soekarnoputri tetap diunggulkan jadi ketua umum, tapi Joko Widodo (Jokowi) diprediksi mampu membesarkan partai.
Atas hasil tersebut, Ketua DPP PDIP Andreas Pareira menilai kepemimpinan dan membesarkan partai adalah dua hal yang berbeda. Menurut dia, Jokowi dianggap bisa membesarkan partai karena saat ini menjadi Presiden Indonesia.
"Dalam konteks ini, Jokowi dilihat sebagai Presiden dan punya kapasitas lebih, do something untuk PDIP," kata Andreas.
Ia menyampaikan hal ini dalam acara rilis hasil 'Sensus Nasional Ketua Partai Politik di 34 Provinsi dan 514 Kab/Kota 2015: PDIP' di kantor CSIS, Jl Tanah Abang III, Jakarta Pusat, Rabu (1/4/2015). Turut hadir Ketua DPP PDIP bidang Kepemudaan Maruarar Sirait.
"Megawati yang jadi ketua umum tapi Jokowi yang bisa membesarkan ini menarik. Di dalam 3 pilar, nama muncul dari bawah (desa) lalu penyaringan dan musyawarah mufakat, bagaimana kader di eksekutif dan kader di lagislatif dan pimpinan partai bekerja sama membesarkan partai," ujar Andreas.
3 Pilar yang disebutkan Andreas itu menjelaskan sistem internal PDIP dalam regenerasi pengurus partai dan upaya membesarkan partai. Oleh karena itu, ia menyebutkan ada harapan terhadap Jokowi untuk membesarkan PDIP.
"Ada harapan tinggi ini, dia (Jokowi) bisa berbuat sesuatu termasuk untuk PDIP. Ini cukup rasional mereka melihat konteks ini," ucap Andreas.Next
Ikuti berbagai berita menarik hari ini di program "Reportase Sore" TRANS TV Senin sampai Jumat pukul 16.45 WIB
(vid/erd)
Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com
Anda sedang membaca artikel tentang
Jokowi Disebut Bisa Besarkan Partai, Ini Kata PDIP
Dengan url
http://thousandbenefitsoftea.blogspot.com/2015/04/jokowi-disebut-bisa-besarkan-partai-ini.html?m=0
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Jokowi Disebut Bisa Besarkan Partai, Ini Kata PDIP
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Jokowi Disebut Bisa Besarkan Partai, Ini Kata PDIP
sebagai sumbernya





Posting Komentar